Friday, February 24, 2012

Dlemingan jelang tidur :D


Well, sekarang udah tanggal 25 Febi 2012 pukul 1:22 WIB. Artinya tinggal beberapa jam lagi menuju pagi. Hiyah, waktu yang sangat saya tunggu. Karena bentar lagi, saya akan ke rajabasa bersama mbak Lilih untuk naik bis menuju pelabuhan Bakauheni. Hoho, pengalaman pertama mau ngeteng berdua, jadi agak sedikit norak sih. Hehehe.

Rencananya kami berdua, saya dan mbak Lilih akan menghadiri agenda puncak milad FLP-Forum Lingkar Pena yang akan dihelat pada 26 Februari 2012 di Perpustakaan UI Aula Apung pukul 08.00-16:30 wib. Malam minggunya ini, saya dan mbak Lilih akan bermalam dulu di tangerang. Di rumah mamas saya. Baru besok paginya (ahad, 26 Febi 2012) meluncur ke UI depok.

Nah, berhubung salah satu rangkaian acaranya adalah menulis serentak pukul 11:00-11:30 wib di seluruh media sosial pas tanggal 26 Febi 2012, dan saat tanggal itu saya nggak bisa ol baik di lepi maupun hape (karena nggak bawa lepi plus hapenya jadul jadi ndak bisa fban atau tuiteran :D), yaah, saya nulis sekarang deh :D

Milad ke 15 Forum Lingkar Pena adalah hal yang sangat sesuatu banget bagi saya di milad tahun ini. Karena tahun ini adalah tahun pertama saya bergabung di FLP Wilayah Lampung. Dan saya berkesempatan untuk bisa hadir live, bertemu dengan FLP seluruh wilayah, dan tentu saja, saya sangaat ingin berjumpa dengan para pionernya yang sudah membuat jaringan sedemikian massive. Membuat FLP semakin berkibar. Tak hanya dengan jaringan, namun juga dengan karya FLPers yang sudah diakui oleh publik.

Membaca rundown acara yang di posting bu ketua flp lampung, mbak Lilih Muflihah, membuat saya tidak sabar untuk segera hadir di sana. Pasti buku catatan saya akan penuh, karena akan banyak ilmu  yang tak ketinggalan untuk saya catat point-pointnya di buku harian saya. dan tentu saja, sepulang dari sana, catatan itu akan segera berpindah di diary online ini, yaitu BuCaH Lego ...

 *dlemingan menjelang tidur
25/02/2012 pukul 1:33 am

Lampiran acara yang sangat saya tunggu-tunggu, copas aahh XD:
SUSUNAN ACARA GATHERING MILAD FLP KE-15, AHAD, 26 FEBRUARI 2012

Aula Apung Perpustakaan Baru Universitas Indonesia, kampus Depok UI

08.30 - 08.50 Pembukaan

08.50 - 09.00 Sambutan-sambutan

09.00 - 09.40 Orasi budaya Ketua Umum FLP

09.40 - 11.00 Peluncuran dan diskusi buku "Suami Sempurna" (Nurul F Huda)

Pembicara:
- M Irfan Hidayatullah (Mantan Ketua Umum BPP FLP 2005-2009, Dosen Universitas Padjajaran)

- Ali Muakhir (Editor buku pertama Nurul F Huda)

- Boim Lebon

11.00 - 12.00 Menulis Serentak Seluruh Anggota FLP di Seluruh Dunia, kemudian di-posting di blog, facebook, link di Twitter

12.00 - 13.00 Ishoma

13.00 - 13.30 Book swap

13.30 - 15.00 Diskusi "Internet, Buku Digital, dan Masa Depan Penulis" bersama: Widanardi
Satryatomo (Praktisi Internet/Digital Book)

15.00 - 15.30 Bookswap 2 dan Bookgame

15.30 – 16.00 Pengumuman pemenang lomba dan pemberian hadiah

16.00 - 16.15 Penutupan

No comments:

Post a Comment

Tinggalkan jejak setelah berkunjung yaa ...